terkini

Iklan Podcast

Apakah Gerakan #Metoo dapat di terapkan di indonesia?

Lidinews
Jumat, 5/08/2020 09:10:00 AM WIB Last Updated 2023-02-11T03:45:03Z
Apakah Gerakan #Metoo dapat di terapkan di indonesia?
Oleh: Novi Astuti
Sementara upaya penghapusan kekerasan terhadap perempuan di beberapa negara lain seperti Amerika  mengalami beberapa Perkembangan Positif dengan menguatnya dampak gerakan Me Too.

 atau ( #Metoo) dimana adalah gerakan ini di sebut sebagai gerakan melawan pelecehan Seksual dan kekerasan Seksual. Gerakan ini mulai menyebar secara viral pada tahun 2017. Sebagai tagar di media sosial dan juga sebagai upaya untuk menunjukkan prevalensi yang luas, dari kekerasan dan pelecehan seksual, khususnya di tempat kerja atau sekitar lingkungan setempat.

Sedangkan perlindungan perempuan indonesia untuk saat ini masih belum membaik. Khususnya di kota kendari menurut data yang dirilis oleh @inilahsultra.com bahwa sejak tahun 2015 sampai tahun 2019 Ada sekitar  117 kasus kekerasan terhadap Anak dan Perempuan.

Dan banyak faktor yang menyebabkan perempuan dan anak sering mengalami permasalahan di antaranya pengaruh Budaya, Kemiskinan dan Tidak adanya perlindungan khusus yang mengakibatkan terjadinya kasus kekerasan.

Juga beberapa analis telah menjelaskan betapa pentingnya mendorong Pembahasan Rancangan Undang Undang Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU PKS). Untuk menguatkan upaya perlindungan terhadap perempuan.di sisi lain juga dapat kita lihat bahwa perlindungan terhadap perempuan dapat meningkat jika lebih banyak perempuan mewakili rakyat dalam Parlemen.

Di luar itu saya juga membangun Asumsi Asumsi salah satu upaya penguatan pengahapusan kekerasan terhadap Perempuan,pemerintah dan DPR perlu memperkuat Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan. (KOMNAS PEREMPEMPUAN). Sebagai lembaga negara independen. Untuk sebagai penegak Hak Asasi Manusia Perempuan Indonesia, dengan memperkuat landasan Hukumnya dengan sebuah Undang Undang Khusus.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Apakah Gerakan #Metoo dapat di terapkan di indonesia?

Iklan